15 March 2014

Khasiat Daun Tapak Liman

TAPAK LIMAN
(Elephantopus scaber L.)
Nama Lokal :
Tapak liman (Indonesia); tutup bumi (Sumatera); balagaduk, jukut cancang, tapak liman (Sunda); tampak liman, tapak tangan, talpak tana (Madura).

Uraian :
Tanaman ini dapat tumbuh liar di lapangan rumput, pematang, kadang-kadang ditemukan jumlah banyak, terdapat di dataran rendah sampai dengan 1.200 meter dpl. Merupakan terna tahunan, tegak, berambut, dengan akar yang besar, tinggi 10-80 cm, batang kaku berambut panjang dan rapat, bercabang dan beralur. Daun tunggal berkumpul di bawah membentuk roset, berbulu, bentuk daun jorong, bundar telur memanjang, tepi melekuk dan bergerigi tumpul. Panjang daun 10-18 cm, lebar 3­5 cm. Daun pada percabangan jarang dan kecil, dengan panjang 3-9 cm, lebar 1-3 cm. Bunga bentuk bonggol, banyak, warna ungu.

Khasiat untuk kesehatan :
1. Influenza
2. Demam
3. Peradangan Amandel
4. Radang Tenggorokan
5. Radang Mata
6. Disentri
7. Diare
8. Gigitan Ular
9. Sakit Kuning
10. Memperbaiki Fungsi Hati
11. Busung Air
12. Radang Ginjal Yang Akut Dan Kronik
13. Bisul, Ekzema
14. Kurang Darah
15. Radang Rahim
16. Keputihan
17. Mempermudah Proses Kelahiran
18. Pengobatan Sesudah Bersalin,
19. Pelembut Kaki
20. Peluruh Dahak
21. Peluruh Haid
22. Pembersih Darah
23. Daun dan Akarnya juga merupakan Afrosidiak (Viagra Alami), yang cukup ampuh untuk mengatasi gejala impotensi dan juga untuk menyembuhkan ejakulasi dini.

Kandungan :
Kandungan kimia : Daun: epifriedelinol, lupeol, stiqmasterol, triacontan-l-ol, dotria-contan-l-ol, lupeol acetate, deoxryelephantopin, isodeoxyelephantopin. Bunga: Luteolin-7­ glucoside.

No comments:

Post a Comment